NGEWIYAK.com, SERANG -- Pujiman, Perwakilan Pusdiklat tutup acara penguatan Moderasi Beragama (PMB) yang diselenggarakan oleh Rumah Moderasi Beragama (RMB) UIN SMH Banten berkolaborasi dengan Pusdiklat Tenaga Pendidikan dan Keagamaan Kementerian Agama RI.
Perwakilan dari Pusdiklat yang akrab dengan sapaan Pujiman meminta maaf kepada hadirin di Aula Inayah, Serang PKP-RI, Sabtu (27/11/21) karena tidak bisa mengikuti acara hingga selesai.
"Memang saya dibenturkan dua kesibukan di kantor," ucapnya.
Selain itu Pujiman menyatakan, ada empat titik acara pelatihan ini, yakni Bandung, Malang, Semarang, dan Banten.
"Semoga dengan selesainya pelatihan ini, temen-teman bisa mengaplikasikannya ke banyak orang," tutupnya.
Wutaurup, perwakilan dari peserta PMB memberi pesan selama lima hari mengikuti pelatihan Moderasi Beragama.
"Terima kasih kepada penyelenggara PMB, berkat adanya pelatihan ini kami jadi tahu apa sebenarnya moderasi, apa itu toleransi. Inilah yang tidak bisa kami lupakan kepada rekan-rekan, seandainya pelatihan ini tidak ada. Bakal begitu-begitu saja kerukunan umat beragama. Akan tetapi, dengan adanya pelatihan ini kita saling memahami satu sama lain, Agama, bahasa dan ras," ungkapnya.
Acara ini ditutup oleh Masykur, Ketua LP2M UIN Banten sekaligus sambutan akhir dari RMB UIN Banten.
"Berharap dengan selesainya pelatihan ini kalian bisa menidak lanjuti apa yang telah kalian peroleh dari materi-materi Moderasi Beragama yang kalian serap. RMB siap memfasilitasi untuk menindak lanjuti," terangnya.
(Redaksi/Opik)